Home ADVERTORIAL Lestarikan Budaya, Dikbud Gelar Lomba Tari Andun Tingkat Pelajar SMP

Lestarikan Budaya, Dikbud Gelar Lomba Tari Andun Tingkat Pelajar SMP

0
SHARE
Kepala Dinas Dikbud Novianto, S.Sos, M.Si Secara Simbolis Menyerahkan Trofi Kepada Pemenang

Sindoupdate.com, Bengkulu Selatan – Sebagai wujud dukungan dan partisipasi dalam melestarikan serta mengembangkan kebudayaan lokal, Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) pada hari ini Selasa, 02/03/2022 menggelar kegiatan Lomba Tari Andun Tingkat SMP Se-Kabupaten Bengkulu Selatan. Kegiatan perlombaan tersebut berjalan dengan lancar dan tertib.

Diakhir acara, Kepala Dinas Dikbud Novianto, S.Sos, M.Si diwakili oleh Supardi, S.Pd, salah seorang dewan juri secara terbuka mengumumkan hasil keputusan Dewan juri berdasarkan penilaian dengan Kategori Wirama, Wirasa, dan Wiraga.

“Keputusan Dewan Juri diambil berdasarkan penilaian. Dan untuk diketahui bersama bahwa dewan juri ini tiga orang, yaitu Supardi, Neri, Anwar,“ terang Supardi.

Kepada para peserta yang belum terpilih sebagai juara jangan berkecil hati, masih banyak even-even selanjutnya, oleh karena itu  berlatihlah dengan giat dan bersungguh agar tari andun ini tetap lestari, imbuhnya.

Inilah Daftar Pemenang Lomba Tari Andun Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Bengkulu dalam rangka meriahkan HUT Kabupaten Bengkuku Selatan ke 73 Tahun 2022 :
Juara I : No. Undian 15 Jumlah Nilai 1308, SMPN 06 BS, Pelatih Afnalya Sari, SPd.
Juara II : No. undian 11 Jumlah Nilai 1278, SMPN 2 BS.
Juara III : No. undian 14 Jumlah Nilai 1268 SMPN 30 BS.
Juara Harapan I : No. Undian 06 Jumlah Nilai 1257, SMPN 01 BS.
Juara Harapan II : No. Undian 07 Jumlah Nilai 1256, SMPN 09 BS.
Juara Harapan III : No. Undian 09 Jumlah Nilai 1154, SMPN 19 BS.

“Demikianlah hasil dari keputusan Dewan Juri pada lomba tari andun Dinas Dikbud dalam rangka meriahkan HUT KE-73 BS Tahun 2022,” Pungkas Supardi. (adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here