Sindoupdate.com, Bengkulu Selatan – Sebagai salah satu persyaratan keberangkatan jamaah haji adalah sehat jasmani. Selain itu juga jamaah yang akan berangkat diwajibkan sudah mengikuti program vaksinasi.
Karenanya, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) melaluu Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular bekerja sama dengan Puskesmas Pasar Manna melakukan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Tahap 1 dan Pemberian Vaksin Booster bagi calon jemaah haji tahun 2022, Senin (07/03/2022).
Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 7 sampai dengan 11 Maret 2022 di Puskesmas Pasar Manna ini bertujuan untuk memenuhi persyaratan kesehatan yang harus dipenuhi bagi calon jemaah haji. (adv)