Home DAERAH Dokkes Polres Rejang Lebong Cek Kesehatan Personel Pengamanan TPS Pemilu 2024

Dokkes Polres Rejang Lebong Cek Kesehatan Personel Pengamanan TPS Pemilu 2024

0
SHARE

REJANG LEBONG – Polres Rejang Lebong, Polda Bengkulu melakukan pemeriksaan kesehatan kepada anggota yang bertugas mengamankan tempat pemungutan suara (TPS) Pemilu 2024, Selasa (13/02/2024).

Pelaksanaan pemeriksaan tersebut dilakukan untuk memastikan kondisi kesehatan personel sebelum bertugas melakukan pengamanan dan penjagaan TPS.

Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan oleh Seksi Kedokteran Kesehatan (Dokkes) Polres Rejang Lebong.

Kapolres Rejang Lebong AKBP Juda Trisno Tampubolon melalui Kasi Dokkes Briptu Rike Yusmintarsih mengatakan pengecekan kesehatan dilakukan sebelum dan sesudah masa pencoblosan nantinya.

“Hal ini dilakukan untuk memastikan kondisi kesehatan masing-masing anggota, mengingat cuaca saat ini yang kurang bersahabat, sering terjadi hujan, yang dapat mempengaruhi kesehatan para personel yang bertugas,” kata Rike.

Selain itu, para petugas diberi vitamin untuk senantiasa menjaga stamina mereka. Bidang kesehatan pun nantinya akan bersiaga dan stand by untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Seksi Dokkes juga memberikan vitamin kepada anggota yang bertugas untuk menjaga stamina mereka selama pengamanan di TPS,” ujarnya.

Lanjut Rike, Seksi Dokkes Polres Rejang Lebong juga berkoordinasi dengan tim kesehatan kecamatan saat memberikan pertolongan medis.

Kolaborasi ini dilakukan untuk memastikan proses pemungutan suara terselenggara dengan aman dan lancar.

“Langkah-langkah ini diambil sebagai upaya preventif untuk memastikan anggota TNI-Polri dan petugas TPS yang bertugas dalam pengamanan Pemilu 2024 tetap dalam kondisi sehat dan mampu menjalankan tugas dengan baik,” pungkasnya. (gejay)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here