Home ADVERTORIAL Penyegaran, 2 Polsek Di Bengkulu Selatan Berganti Kepemimpinan

Penyegaran, 2 Polsek Di Bengkulu Selatan Berganti Kepemimpinan

0
SHARE
Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Juda Trisno Tampubolon, SH, SIK, MH

Sindoupdate.com, Bengkulu Selatan – Gerbong Mutasi di lingkungan Polda Bengkulu kembali bergulir. Berdasarkan Surat Telegram Kapolda Bengkulu Nomor : ST/288/IX/KEP./2022 Tanggal 08 September 2022 ada 2 (dua) Polsek di Wilayah Hukum Polres Bengkulu Selatan berganti pucuk kepemimpinan.

Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Juda Trisno Tampubolon, SH, SIK, MH melalui Kasi Humas AKP Sarmadi dalam rilis tertulisnya kepada awak media mengungkapkan dua Polsek tersebut adalah Polsek Kota Manna dan Polsek Kedurang.

Untuk Polsek Kota Manna yang sebelumnya di jabat oleh AKP Sukari, SH berdasarkan Surat Telegram tersebut digantikan oleh Iptu Sasi Raharto, SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Kedurang dan AKP Sukari diberi amanah sebagai Kapolsek Seluma Polres Seluma. Sedangkan Kapolsek Kedurang dijabat oleh Ipda Errik Fahreza, SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubsi Penmas Si Humas Polres Bengkulu Selatan.

“Mutasi ini merupakan penyegaran organisasi. Selain itu juga dalam Mutasi tersebut ada AKP Nurman yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbagbekpal Bag Logistik Polres Bengkulu Selatan dipercaya menjabat Kabag Logistik Polres Bengkulu Selatan menggantikan AKP Tukijan yang memasuki masa Purna Bhakti,” Pungkas Sarmadi. (adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here