Home HUKUM & KRIMINAL Imbangan Ops Pekat, Puluhan Botol Miras Disita Polsek Seginim

Imbangan Ops Pekat, Puluhan Botol Miras Disita Polsek Seginim

0
SHARE

BENGKULU SELATAN – Kepolisian Sektor (Polsek) Seginim Polres Bengkulu Selatan (BS) ikut melaksanakan imbangan Operasi Penyakit Masyarakat (Ops Pekat) Nala I.

Dengan menggunakan 2 (dua) unit mobil patroli Polsek Seginim. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Seginim Iptu Kusyadi, SH, M.Si bersama anggota. Menyisir sejumlah tempat yang disinyalir rawan terjadinya aksi kriminalitas dan peredaran pekat, Sabtu Malam (25/03/2023).

Kepada sindoupdate.com Kusyadi mengungkapkan dari kegiatan tersebut pihaknya berhasil mengamankan puluhan botol minuman keras (miras) di wilayah Kecamatan Air Nipis yang juga wilayah hukum Polsek Seginim.

“Dari salah satu warung di Desa Tanjung Beringin, kita berhasil mengamankan 20 botol miras jenis Vodka,” terang Kusyadi.

Kegiatan Ops Pekat ini dilakukan dalam rangka mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan. Juga dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Seginim, pungkasnya. (thor)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here