Home KESEHATAN Dinkes Rutin Sosialisasi PKRT

Dinkes Rutin Sosialisasi PKRT

0
SHARE

BENGKULU SELATAN – Pemkab Bengkulu Selatan (BS) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) BS rutin melakukan sosialisasi Perbekalan Kesehatan Rumah Tangga (PKRT).

Tujuannya, agar masyarakat dapat mengerti dan memahami bagaimana mencegah penyalahgunaan bahan kimia berbahaya pada produk rumah tangga. Penyediaan produk rumah tangga yang aman dan bermutu serta menjaga sanitasi lingkungan yang baik.

Kadis Kesehatan BS Didi Ruslan, S.KM, M.Si melalui Kasi Kefarmasian Alkes dan PKRT Metty Agustianty, S.ST, M.Pd mengatakan, sosialisasi PKRT ini bertujuan agar nantinya masyarakat dapat meningkatkan kemandirian di bidang PKRT.

Sehingga, dapat melakukan pengawasan pada produk-produk rumah tangga secara mandiri. Khususnya, dalam upaya menjamin pemenuhan kebutuhan produk yang aman sampai perorangan.

Juga sekaligus memperkuat ekonomi desa melalui program desa yang terintergrasi dengan progam industri kecil menengah (IKM) dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

“Peran pemerintah dalam menjamin keamanan dan mutu makanan PKRT diimplementasikan dalam ketentuan izin edar alat kesehatan dan PKRT. Ini sesuai Peraturan Menteri Kesehatan Nomor: 62 Tahun 2017,” bebernya.

Selain pemerintah, lanjut Kasi, masyarakat juga harus berperan aktif dalam pengendalian keamanan dan mutu Alkes dan PKRT yang beredar. Karena tanpa ada keterlibatan dari kedua belah pihak, pengendalian akan sulit dicapai.

Oleh karena itu, masyarakat wajib paham apa itu PKRT. Terutama bagi masyarakat yang mendirikan usaha makanan olahan.

“Kurangnya pengetahuan dan informasi tentang PKRT inilah yang membuat kami (Dinkes, red) rutin menggelar pelatihan PKRT,” jelasnya.

Masih Kasi, pihaknya juga tak lupa melaksanakan kegiatan sosialisasi komunikasi, informasi dan edukasi keamanan dan mutu alat kesehatan serta perbekalan kesehatan rumah tangga kepada masyarakat dan kader kesehatan.

Edukasi diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang PKRT dengan benar. Sehingga terhindar efek dari kesalahan penggunaan alat yang tidak akurat. Oleh karena itu, alat kesehatan dan PKRT haruslah bermanfaat, bermutu, serta aman ketika digunakan.

“Dengan PKRT ini diharapkan dapat di aplikasikan di masyarakat dan mampu mewujudkan perubahan pola pikir masyarakat. Tentang bagaimana pentingnya produk rumah tangga dari segi mutu dan kualitas untuk menumbuhkan masyarakat yang sehat, bersih dan cerdas,” tuntasnya. (adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here